Acara SEMINAR REGIONAL dan LKTI Se- Jawa Tengah dan DIY

  Acara "SEMINAR REGIONAL Dan LKTI Se-JATENG DIY" merupakan salah satu program kerja HMPS Agroteknologi periode 2016/2017 khususnya dari Bidang Eksternal. Seminar ini bertemakan " Perkembangan Pertanian Berkelanjutan Sebagai Upaya Mendukung Pembangunan Indonesia yang Berkelanjutan ". Acara ini diselenggarakan pada tanggal 9 Desember 2016 untuk LKTI dan tanggal 10 Desember 2016 untuk acara Seminar Regional. Acara ini diketuai oleh Saudara Imam Maolatif. 
Acara ini bertujuan untuk :
  1. Memanfaatkan SDM dari mahasiswa Fakultas Pertanian secara produktif, kreatif dan berkelanjutan;
  2. Mampu menghasilkan berbagai konsep dan kebijakan pertanian berkelanjutan;
  3. Menambah wawasan bagi mahasiswa Fakultas Pertanian tentang pertanian berkalanjutan;
  4. Menjadikan mahasiswa sebagai peran generasi yang sangat dibutuhkan dalam perkembangan pertanian berkelanjutan.
   Acara ini berjalan dengan lancar dengan menghadirkan pembicara yang sangat luar biasa yaitu Bapak Dr. Ir Arief Sabdo Yuwono, M.Sc selaku pembicara 1, Bapak Anas Anggoro Cahyo Edi S.P selaku pembicara 2, dan Ir. Suryo Banendro, M.P selaku pembicara 3. Dan ada Ibu Ir. Tjuntjun Sunarti Rochidie M.Si selaku keynote speaker
   Seminar ini dihadiri oleh berbagai Universitas Se-Jateng DIY yaitu; Universitas Politeknik Banjarnegara, Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga, Universitas Pekalongan, Universitas Islam Batik Surakarta, Universitas Mercu Buana Yogyakarta dan Universitas Jendral Soedirman.''
   Kegiatan LKTI diikuti oleh Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga dan Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Kegiatan LKTI ini dimenangkan oleh Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga dengan hadiah Rp. 1.000.0000 dan Universitas Muhammadiyah Purwokwerto dengan hadiah Rp. 750.000.
   Kegiatan lomba fotografi dengan tema "Pertanian Berkelanjutan" diikuti oleh mahasiswa Fakultas Pertanian Se-Jateng DIY. Dan dimenangkan oleh Saudara Husein Wibowo (Juara 1) mendapatkan hadian Rp. 250.000, Saudara Hakim Hilmy (Juara 2) mendapatkan hadiah Rp. 150.000 dan Saudara Tangkas Cakra Hutama (Juara 3) mendapatkan hadiah Rp. 100.000.


0 komentar: